Mail Online, Senin (10/6/2013), melaporkan, pesawat itu sedang mengudara di China ketika suara dentuman besar terdengar dari bagian depan pesawat. Pilot mengatakan, pesawat itu berjuang untuk terus terbang dan ia segera menelepon para pengendali lalu lintas udara. Pilot kemudian diizinkan untuk kembali ke bandara.
Para ahli mengatakan, penyelidikan terkait dugaan kecelakaan itu telah menimbulkan kecurigaan bahwa pesawat tersebut ditabrak benda asing. Namun, mereka tidak percaya bahwa hal itu disebabkan oleh serangan seekor burung karena tidak ada darah atau bulu burung yang terlihat pada moncong pesawat yang penyok tersebut. Kerusakan terlihat ketika pesawat, yang sedang melakukan perjalanan dari Chengdu ke Guangzhou, itu mendarat dengan aman.
Foto-foto tentang kondisi pesawat itu telah memicu spekulasi di media online bahwa hal itu disebabkan oleh UFO atau serangan pesawat tak berawak. Teori lain yang di-posting di Aviation Herald, Inggris, mencakup adanya tekanan udara yang berubah panas dan menyebar secara cepat.
Mantan penyidik UFO Pemerintah Inggris, Nick Pope, mengatakan kepada harian The Sunbahwa pemeriksaan terhadap hidung pesawat itu bisa mengungkapkan apa yang telah menghantamnya. Ia mengatakan, jejak apa pun yang bertabrakan dengan pesawat itu bisa terlihat. Namun, ia mempertanyakan apakah China yang tertutup akan mengungkapkan penyebabnya.
Tidak ada yang cedera dalam insiden misterius itu.
Sumber
Download Video ABG Telanjang
0 komentar:
Posting Komentar